Ketua PC IKAPMII Sumenep Lantik 25 PAC IKAPMII

SUMENEP, Gempardata.com – Bertempat di Aula Hotel Utami Sumekar sebanyak 25 Pengurus Anak Cabang Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PAC IKAPMII) se Kabupaten Sumenep, resmi dilantik, Minggu (19/7/2020).

Dalam sambutannya, Ketua Pengurus Cabang (PC) IKAPMII Sumenep, Joko Suhardi, mengatakan, organisasi alumni PMII ini adalah armada besar di Kabupaten Sumenep yang mempu menentukan arah kebijakan publik di Kota Sumekar.

https://gempardata.com/

“Dari 27 kecamatan se Kabupaten Sumenep sudah 25 PAC yang terbentuk disetiap Kecamatan, hanya tinggal Kecamatan Masalembu dan Arjasa yang belum terbentuk. Jadi ini armada besar bagi kami,” katanya.

Selain itu, ditegaskan oleh Joko, bahwa dengan armada besar IKAPMII itu dirinya berharap semua pengurus yang baru dilantik dapat berkontribusi masyarakat dan kebijakan publik.

“Jadi saya berharap semua pengurus PAC disetiap kecamatan itu mampu mengawal kebijakan publik demi kepentingan umat dan dapat berkontribusi besar bagi nama besar PMII Sumenep” tegasnya.

Selain itu, Joko juga menegaskan, saat ini sudah saatnya para alumni aktivis PMII untuk bisa mengembangkan ekonomi kreatif supaya bisa memberdayakan masyarakat utamanya bagi kader aktivis PMII.

“IKAPMII harus bisa memberdayakan setiap alumni yang tersebar di 27 kecamatan di kabupaten Sumenep ini. Salah satunya dengan mengembangkan ekonomi kreatif” terangnya.

Disamping itu, Moh. Rusydi, Ketua PAC IKAPMII Ganding, mengucapkan banyak terimakasih kepada pengurus PC IKAPMII Sumenep karena secara resmi sudah melantik seluruh pengurus IKAPMII se-kabupaten Sumenep.

“Terimakasih kapada PC IKAPMII Sumenep telah melantik kami sebagai pengurus PAC. Ini adalah amanah dan tanggung jawab besar bagi kami untuk membesarkan PMII di Sumenep terutama di Kecamatan Ganding dimana tempat kami berproses,” ucapnya.

Bahkan, dengan dilantiknya sebagai pengurus PAC IKAPMII Ganding, dirinya bertekad dalam waktu dekat akan menjalankan amanah besar yang diembannya bagi nama besar PMII.

“Di IKAPMII Ganding sudah memulai pengembangan ekonomi kreatif, ada pengelolaan parkir, membuka Cafe yang kami beri Kopi Sahabat, dan sebentar lagi akan buka wirausaha seperti konveksi, camilan, produksi produk lokal,” tukasnya. (sheno/yd)

https://gempardata.com/