IWO Pamekasan Bagi – bagi Nasi Bungkus Kepada Pengguna Jalan, Sebagai Wujud Kepedulian Terhadap Sesama

PAMEKASAN, Gempardata.com (22/10/2021) – Di hari Jumat berkah Ikatan Wartawan Online (IWO) PD Pamekasan membagikan nasi bungkus kepada pengguna jalan di Area Monomen Arek Lancor sebelah Utara .

Ketua Umum IWO Pamekasan Dyah Heny A mengatakan, kegiatan untuk dapat berbagi kepada masyarakat dan sebagai wujud kepedulian terhadap sesama.

https://gempardata.com/

“Alhamdulillah, Jumat Barokah ini mendapat respon positif oleh masyarakat yang melintas di sepanjang Jalan Arlan,” ujarnya, Jumat 22 Oktober 2021.

Dijelaskan, kegiatan sosial semacam ini akan terus dilakukan secara rutin dalam setiap bulannya dengan harapan dapat membantu meringankan beban masyarakat sekitar.

“Apalagi saat ini pandemi masih berlanjut dan entah sampai kapan ini akan berakhir,”paparnya

Menurutnya, untuk hari ini pihaknya hanya bisa memberikan nasi bungkus, namun yang terpenting adalah niat ikhlas untuk berbagi dengan sesama

“Insya Allah, kedepannya kami akan mengupayakan memberikan bantuan yang lebih dari hari ini, semisal pemberian bantuan sembako maupun dalam bentuk lainnya,”tuturnya

Heny sapaan akrabnya berharap dengan adanya kegiatan Jumat Barokah ini, hanya breharap doa dari masyarakat agar Komunitas IWO Pamekasan semakin eksis, pengurus dan anggota senantiasa dalam keadaan sehat, juga tetap berada dalam lindungan Yang Maha Kuasa.

“Kegiatan sosial semacam ini akan terus dilaksanakan dan terus berkesinambungan serta untuk meningkat kepedulian sosial kepada Masyarakat,”pungkasnya.(Ardi)

https://gempardata.com/