Dalam Rangka HUT RI ke -76, Polres Sumenep Gelar Vaksinasi Merdeka Semeru Bagi Penyandang Disabilitas

SUMENEP, Gempardata.com (11/8/2021) – Dalam Rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke -76 Republik Indonesia (RI). Kepolisian Resort (Polres) Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar Vaksinasi Merdeka Semeru bagi penyandang disabilitas, di Lapangan Satpas SIM Polres setempat, Selasa (10/08).

Kapolres Sumenep, AKBP Rahman Wijaya, S.I.K., S.H., M.H., mengatakan, kegiatan ini serentak dilaksanakan di semua jajaran Polda Jatim, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia (RI), dengan sasaran penyandang disabilitas.

https://gempardata.com/

“Hari ini kami memberikan vaksinasi kepada penyandang disabilitas, sebagai langkah menangani wabah COVID-19,” kata Kapolres.

Setelah divaksin, para penyandang disabilitas tersebut diberi bantuan berupa beras kemasan 5 kilogram dan bendera merah putih.

“Bagi penyandang disabilitas yang sudah divaksin, kami berikan bantuan sosial berupa beras kemasan 5 kilogram dan bendera merah putih agar tetap semangat memerangi COVID-19, terutama dengan cara melakukan vaksin,” ujarnya.

Kapolres juga mengungkapkan, hal terpenting dalam penanganan COVID-19 yakni disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) 5M, lalu 3T (Testing, Tracing dan Treatment) dan vaksinasi. Sedangkan untuk vaksin diprioritaskan kepada tenaga kesehatan (nakes), pelayan publik dan saat ini usia remaja.

Untuk vaksinasi terhadap disabilitas ini bisa menjadi pelopor atau gerakan vaksinasi yang bisa dilakukan oleh berbagai pihak, dengan tujuan membentuk kekebalan kelompok (herd immunity), agar segera terbebas dari pandemi COVID-19.

“Semua elemen masyarakat, tak terkecuali penyandang disabilitas tetap kita lakukan vaksinasi, untuk membentuk herd immunity supaya terbebas dari COVID-19,” ungkapnya.

Ikut hadir dalam kegiatan tersebut, yakni Wakapolres Sumenep Kompol Palma Fitria Fahlevi, S.IP., S.I.K., M.I.K., para Pejabat Utama (PJU) Polres Sumenep, dan Ps. Paurkes Aipda Eko Agus Setiawan, A.Md beserta Tim Vaksinator.

Penulis : (rid)
Editor. : (fsl)

https://gempardata.com/